Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Xbox Game Bar Tampilkan Fitur Baru Melacak Penggunaan RAM, CPU dan GPU

Xbox Game Bar Tampilkan Fitur Baru Melacak Penggunaan RAM, CPU dan GPU
Seperti diketahui Windows 10 mendapat pembaruan terbaru mereka dengan nama 20H2 yang memberikan banyak perubahan tampilan, perbaikan bug serta pembaruan aplikasi-aplikasi dari Microsoft. Dan kali ini Microsoft meluncurkan pembaruan tersebut salah satunya ke Xbox Game Bar di Windows 10 yang update minggu ini, Fitur baru ini memungkinkan Anda dapat melacak aplikasi apa yang dapat menghabiskan RAM, CPU, GPU, dan tenaga HardDisk. Memang sebenarnya ada Task Manager yang notabene bawaan langsung dari Windows dan sudah ada sejak dahulu, tetapi Fitur baru Xbox Game Bar ini dipasang ke Windows 10 untuk memonitoring suhu ketika bermain game, dan sebagai hasilnya, ini cukup fleksibel dan ringan dibandingkan Task Manager yang membutuhkan daya yang lebih besar. Fitur ini bernama Resources.



Widget Resources yang baru ini mampu melacak tugas teratas dan dampaknya pada aplikasi yang terkait serta memberikan peringkat mulai dari rendah, sedang, atau tinggi. Disini Anda dapat memantaunya dengan menyematkan widget tersebut ke desktop atau bahkan menutup aplikasi tanpa harus keluar atau meninggalkan game.

Xbox Game Bar Tampilkan Fitur Baru Melacak Penggunaan RAM, CPU dan GPU
Xbox Game Bar resources widget 
Widget Resources ini berbeda dengan widget Performance, yang memungkinkan Anda mengawasi penggunaan sistem secara keseluruhan dan terupdate. Microsoft juga menambahkan kemampuan untuk memantau penggunaan GPU dan penggunaan memori GPU di widget Performance ini.

Terakhir, Adanya fitur Gaming Fitur yang akan menghadirkan Pembaruan DirectX12 Ulimate pada PC Anda, dan apakah PC anda sudah support untuk DirectX 12 Ultimate ini. DirectX12 Ultimate terbaru ini bertujuan untuk menyatukan teknologi grafis untuk game PC dan Xbox Series X, dengan dukungan untuk ray tracing, Variable Rate Shading, mesh shader, dan umpan balik sampler.
Xbox Game Bar Tampilkan Fitur Baru Melacak Penggunaan RAM, CPU dan GPU
Xbox Game Bar terbaru ini sudah ada pada Windows versi 20H2 dan jika Anda belum melihat widget ini, periksa pembaruan di aplikasi Microsoft Store.

Post a Comment for "Xbox Game Bar Tampilkan Fitur Baru Melacak Penggunaan RAM, CPU dan GPU"