Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tutorial Lengkap Membuat Blog Mudah dan Menarik Untuk Pemula

Tutorial Lengkap Membuat Blog Mudah dan Menarik Untuk Pemula
Apa itu Blog ?
Blog merupakan media atau tempat dimana anda meluangkan waktu untuk menulis sesuatu yang menarik dan ingin membagikannya ke internet. Blog juga merupakan media bertukar informasi atau bertukar pendapat dengan pembaca atau audience. Banyaknya platform untuk menulis blog kadang kala membuat kita bingung harus memilih platform menulis yang mana, dan apakah mudah digunakan. Ada banyak penyedia layanan untuk menulis artikel seperti Medium, Wordpress, dan Blogger. Tetapi untuk medium sendiri memiliki tampilan yang sangat simpel dan mudah sekali digunakan, karena memang Medium ditunjukkan untuk anda yang tidak ingin repot membuat blog dengan settingan yang susah, tetapi jika ingin mendapat penghasilan anda harus tergabung dengan Medium Partner terlebih dahulu dan itupun syaratnya sedikit sulit. Wordpress dan Blogger merupakan layanan penerbitan artikel, jadi anda dapat melakukan perubahan tampilan blog, judul website anda, tata letak, SEO dan lain-lain yang berkaitan dengan blogging. Untuk itu kali ini kita akan membahas tutorial untuk membuat blog menggunakan Blogger terlebih dahulu, karena blogger memiliki tampilan yang mudah dimengerti oleh pemula. Sebelumnya kita harus memiliki tujuan dalam membuat blog, apakah untuk mengisi waktu luang atau hanya sekedar hobi atau ingin mendapat penghasilan. Serta anda harus sudah menentukan jenis artikel atau tema dari sebuah website tersebut atau disebut niche. Karena ini sangat menentukan banyaknya visitor yang akan mampir ke website anda.

Apa itu Blogger?
Seperti yang dibahas tadi, Blogger adalah layanan menulis artikel yang nantinya akan dipublish atau diterbitkan langsung ke google search agar artikel dapat dibaca oleh pengunjung internet. Blogger disini akan menyediakan banyak menu dan setingan yang akan membuat website anda menjadi lebih baik.

Bagaimana Cara Membuat Blog? 
Blog merupakan sebuah wadah untuk menampung tulian atau artikel artikel yang anda tulis dan tampil di pencarian google. Blog akan tampil dan dapat diakses sesuai topik yang dibahas pada blog tersebut.
Untuk membuat blog caranya cukup mudah, simak caranya berikut :
1. Anda perlu mendaftar ke blogger.com dan masukkan akun gmail anda.
2. Setelah mendaftar maka tampilan pertama yang muncul adalah "Choose a name for your blog" maka anda tinggal masukkan judul atau nama blog yang anda inginkan.
3. Masukkan alamat web yang tersedia, jika ada tulisan "sorry, this blog address is not available", maka nama alamat web tersebut sudah digunakan maka gunakan nama alamat web yang lain.
Tutorial Lengkap Membuat Blog Mudah dan Menarik Untuk Pemula
4. Jika sudah, maka akan langsung menuju tampilan utama Blogger.
5. Dan berikut penjelasan singkat menu pada blogger untuk memudahkan anda dalam menggunakan blog.
Tutorial Lengkap Membuat Blog Mudah dan Menarik Untuk Pemula
Disini sebelum anda menulis artikel, lebih baik anda mengatur tema, membuat halaman, membuat menu navigasi dan lainnya yang berhubungan dengan pengoptimalan web. Tujuannya agar web anda mudah untuk ditelusuri dan ketika pembaca mengunjungi web anda akan merasa nyaman dan juga untuk memudahkan anda dalam mendaftar ke adsense google. Berikut penjelasan singkat cara Menentukan Tema, Membuat Halaman Dan Membuat Menu Navigasi pada blog.

Apa itu Tema atau Template?
Tema atau template merupakan Background latar atau merupakan tampilan keseluruhan dari web yang dapat diubah sesuai keinginan, template yang baik adalah template yang mampu memuat halaman dengan cepat tanpa cacat sedikitpun. Dan dengan template akan membuat tampilan blog kita tidak akan membosankan jika dikunjungi.

Bagaimana Membuat Halaman about, Contact, Disclamer dan Privacy Policy?

Sebelumnya anda harus mengetahui terlebh dahulu untuk apa halaman tersebut. Pada tiap-tiap halaman tersebut akan menampilkan informasi dan ketentuan yang digunakan pada website anda, tentu saja ini sangat dibutuhkan agar website anda lebih dikenali dan memiliki hak cipta.

Membuat Halaman About
Halaman about merupakan halaman yang berisi visi misi, tujuan membuat blog atau hal yang mendeskripsikan blog anda.
Untuk membuatnya anda cukup membuat halaman baru dengan judul about dan mulailah membuat deskripsi blog anda.

Membuat Halaman Contact Us
Halaman contact us merupakan halaman kontak anda, jadi jika ada pembaca yang ingin memberikan masukkan atau kritik dapat langsung menghubungi secara personal.

Membuat Halaman Privacy Policy dan Disclaimer
Untuk membuat halaman ini cukup mudah anda tinggal mengunjungi situs www.privacypolicyonline.com dan pilihlah Privacy Policy atau Disclaimer untuk membuat secara gratis.
Isilah kolom kolom seperti nama web, alamat web, tempat tinggal dll. setelah itu create Privacy Policy atau Disclamer. Kemudian Klik pada Copy to Clipboard dan kembali ke Dashboard blogger dan masuk ke halaman Privacy policy dan pastekan pada Halaman dengan tampilan Html itu berlaku juga untuk Disclamer.


Memunculkan Halaman about, Contact, Privacy Policy dan Disclamer
Untuk menampilkan halaman-halaman tersebut pada blog anda caranya sangat mudah, masuk ke menu Tata Letak di dashboard blogger, lalu klik edit pada Gadget Halaman, jika tidak ada anda dapat membuat sidebar gadget di atas atau di bawah, kemudian centang semua halaman yang ditampilkan kecuali homepage jika sudah punya.


Bagaimana Membuat Menu Navigasi ?
Menu navigasi berguna untuk memudahkan pengunjung dalam mencari atau menelusuri tema yang ingin dicari. misalnya artikel tentang gadget, software, perangkat lunak dan lainnya maka cukup membuka menu teknologi, gadget atau apapun yang berhubungan dengan teknologi tanpa ada campuran artikel lain yang tidak berhubungan. untuk membuat menu navigasi sudah pernah dibahas Cara membuat menu navigasi keren dari template bawaan google.

Setelah membuat Blog, menentukan tema, membuat tombol navigasi, membuat Halaman about, contact, Privacy Policy dan Disclamer serta sudah menentukan topik-topik yang akan dibahas, maka langka selanjutnya adalah mulailah menulis topik yang anda bahas dengan mengklik Membuat Postingan Baru pada Dashboard Blogger. 

Itulah sedikit tutorial untuk anda yang ingin belajar blogging dari awal dan ingin membuat sebuah website pribadi yang kemudian ingin dikembangkan untuk menawarkan sebuah usaha ataupun hanya sekedar hobi.

Post a Comment for "Tutorial Lengkap Membuat Blog Mudah dan Menarik Untuk Pemula"