Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mudah Mempercepat Loading Blog

Cara Mudah Mempercepat Loading Blog
Membangun sebuah blog atau website yang ringan dan cepat ketika diakses merupakan keharusan bagi seorang blogger. Banyak yang menjadikan angka pada mesin penguji sebagai syarat utama agar dapat meningkatkan Rangking di search engine google. Dan juga dengan loading blog yang cepat dapat meningkatkan pengalaman pengunjung dari web tersebut. Loading blog yang lambat akan membuat pengunjung tidak betah berlama-lama dalam website tersebut belum lagi jika isi artikel yang disajikan tidak sesuai dengan apa yang didapatkan, otomatis pengunjung akan langsung keluar dan mengabaikan blog tersebut. Belum lagi jika blog tersebut dipasang banyak iklan yang mengganggu pembaca, sudah dipastikan loading blog akan semakin lambat dan juga menguras kuota internet dari pengunjung blog tersebut.Maka pertimbangkanlah hal-hal yang mungkin dapat membuat loading halaman di blog tersebut menjadi berat dan sebenarnya ada banyak sekali cara-cara yang dapat Anda lakukan untuk mengoptimasi loading blog agar lebih cepat.

Dampak Buruk Jika Loading Blog Terlalu Lambat

1. Trafik Blog Menurun

Blog yang baik memiliki loading yang ideal dan tidak terlalu lama (kurang dari 3detik), karena jika loading awal saja sudah lama, maka pengunjung akan merasa malas untuk membuka halaman lain dari blog tersebut. Dan inilah yang akhirnya menyebabkan trafik berkurang dan blog akan jauh dari ranking utama google.

2. Berdampak Buruk untuk SEO

Seperti yang kita tahu bahwa SEO(Search Engine Optimation) merupakan hal yang sangat penting dalam membangun website. Jika memiliki akses yang mudah dan cepat, tentu akan berdampak baik bagi pengunjung dan Ranking Google. Tetapi ini akan menjadi masalah jika pemuatan halaman menjadi lambat maka algoritma google akan menganggap blog Anda tidak professional, dan pengunjung pun malas membuka blog Anda sehingga blog akan hilang dari mesin pencari.

3. Pendapatan Menurun

Bagi yang sudah terjun di dunia Blogging dan Adsense Google tentu akan merasakan hal ini, ketika blog menjadi sangat lambat dan pengunjung pun mulai berkurang. Tentu akan membuat pendapatan dari blogger akan menurun juga. Karena trafik, kecepatan blog, dan Isi Konten merupakan hal yang sangat penting bagi blogger.

Lalu Bagaimana Caranya Mempercepat Loading Blog atau Membuat Blog Yang Ringan dan Cepat?

Sebelum terlalu fokus untuk membuat blog yang cepat, cobalah dulu mengukur kecepatan loading blog melalui GTMetrix, DevWeb, Page Speed Insight dan sebagainya. Tetapi perlu diingat dalam hal ini jangan terlalu terpaku pada score yang diberikan oleh mesin penguji kecepatan website tersebut. Karena jika Anda menginginkan Score yang tinggi atau 100% itu sangat sulit bahkan mustahil apalagi jika sudah terdapat iklan dan sebagainya, maksimal score yang dicapai blog yang optimal adalah 96%. Jadi jangan terlalu berambisi untuk mempercepat blog, hal itu hanya akan membuang-buang waktu dan tenaga, lebih baik fokus membuat kontent yang menarik jika dirasa loading blog sudah optimal.

Cara Mempercepat Loading Halaman di Blogger

Banyak faktor yang mempengaruhi loading blog, jika anda menggunakan Hostingan Blogger maka hanya sedikit yang dapat kita lakukan, karena jika belum membeli hosting sendiri berarti kita masih "menumpang" di server google dan akses untuk mengoptimasi menjadi terbatas. Tetapi ada beberapa tips yang dapat anda lakukan untuk optimalkan loading blog tersebut.

1. Memperkecil Ukuran Gambar dan Memilih Format Gambar yang Tepat

Ketika menulis sebuah artikel, tidak lengkap jika tidak diberi Gambar. Bukan hanya sebagai pelengkap gambar mampu memberikan kenyamanan bagi pengunjung blog dalam membaca artikel. Tetapi perlu diingat jika Blog Anda menampilkan banyak gambar, hal mudah yang dapat dilakukan untuk mempercepat loading blog adalah dengan mengopresi ukuran gambar dan menggunakan format gambar yang tepat.
Google sendiri merekomendasikan menggunakan format gambar PNG, JPG dan GIF, apa saja perbedaanya?
  • PNG (Portable Network Graphics) memiliki kualitas yang baik dalam menampilkan warna, dan banyak digunakkan blogger karena mampu dikompress sangat kecil tanpa mempengaruhi kualitas gambar
  • GIF(Graphics Interchange Format) merupakan format untuk gambar bergerak, baik untuk grafik sederhana dengan jumlah warna terbatas atau sangat kecil
  • JPEG atau JPG (Join Photographic Expert Group) metode kompresi yang baik digunakan untuk gambar digital, terutama untuk gambar yang bergaya fotografi.
Ada banyak cara untuk mengopres atau memperkecil ukuran gambar, salah satunya dengan mengunjungi website TinyJpg atau TinyPng yang merupakan Online compression image. Anda hanya perlu mengupload dan mendownload hasil kompresi gambar tersebut. Untuk ukuran gambar yang ideal dari sebuah blog biasanya 640x480pixel tapi lebih baik sesuaikan dengan blog Anda saja.

2. Memperkecil Ukuran CSS Blog

Berikutnya untuk mempercepat loading blog adalah dengan mengompresi ukuran CSS pada blog. Dengan cara ini, loading blog akan lebih cepat karena CSS yang digunakan sudah lebih kecil. Untuk mengompesi ukuran CSS blog, Anda tidak perlu melakukannya secara manual, anda dapat menggunakan website compression CSS berikut:
https://csscompressor.com/
https://cssminifier.com/
Disitu kita hanya perlu menyalin kode CSS dan menempatkannya di Input Code kemudian klik kompres dan salin hasilnya kemudian tempatkan pada blog anda.

3. Gunakan Template Premium Yang Responsive

Template atau Tema Blog memang menjadi poin penting dalam menentukan kecepatan blog, jika Template tersebut responsive otomatis akan memiliki kecepatan yang baik. Template atau tema premium biasanya sudah dioptimasi sedemikian rupa sehingga dapat dimuat lebih ringan dan lebih cepat. Anda dapat menggunakan template premium dari Igniel, Mas Sugeng atau idntheme. Meskipun harga template tersebut sedikit mahal tetapi hasil yang diberikan akan lebih baik apalagi jika blog anda untuk bisnis. Untuk Template Blogger sendiri anda dapat mengurangi beban loading dengan Tidak memasang Background gambar pada blog dan gunakan haya satu jenis font saja.

4. Jangan Terlalu Banyak Memasang Widget

Widget memang menarik untuk dipasang di bagian-bagian tertentu blog, apalagi tujuannya untuk memudahkan navigasi dari blog tersebut. Tetapi taukah anda bahwa Script pada widget tersebut sangat berat untuk loading blog? Karena akan membutuhkan waktu lebih bagi server untuk memuat semua script widget pada blog tersebut. Jadi sebaiknya gunakan Widget seperlunya saja jangan terlalu berlebihan.

5. Kurangi Jumlah Penayangan Iklan

Untuk blogger yang bermain di Adsense tentu iklan merupakan pendapatan utama mereka. Banyak blogger yang baru diterima Adsense langsung memasang iklan sebanyak mungkin di blog mereka. Hal ini sering terjadi karena antusias terhadap penghasilan yang tinggi, namun hal ini akan berdampak buruk bagi kelanjutan blog anda jika tidak tau optimasi iklan tersebut. Yang terjadi adalah Blog akan semakin berat dalam memuat script iklan yang dipasang dan kemungkinan blog anda akan terkena Pembatasan Iklan langsung oleh google. Jadi ketika menempatkan iklan, pilihlah posisi yang relevan bagi pengunjung sehingga tidak mengganggu ketika artikel dibaca.

6. Gunakan Script Lazy Load

Berikutnya anda dapat mengoptimalkan kecepatan loading dengan memasang Lazy Load. Lazy Load adalah script yang berguna menunda penampilan atau request yang sedang dimuat dan akan memuat halaman terlebih dahulu. Ini akan berguna jika blog memang sangat lambat. Silahkan simak cara memasang Lazy Load Adsense jika blog Anda sudah dapat menampilkan iklan.

Sekarang silahkan ukur kembali kecepatan blog atau website anda pada GTMetrix, PageSpeed Insigt atau DevWeb dan lihatlah perbandingan sebelum dan sesudah dioptimasi.

Note : Jika Ingin lebih cepat anda dapat membeli hosting sendiri, dengan begitu anda dapat mengoptimasi blog lebih dalam seperti mengatur jumlah cache dan sebagainya serta gunakan domain TLD agar blog tampak professional di search engine google.

Itulah sedikit tips tentang mempercepat blog, semoga dapat membantu dalam mengoptimasi dan mempercepat blog Anda.

Post a Comment for "Cara Mudah Mempercepat Loading Blog"